-->

Contoh Makalah Tentang Satistika

1.      Pengertian Statistika
Statistika adalah ilmu tentang cara mengumpulkan, menabulasi, mengelompok-kelompokkan, mengenalisis, dan mencari keterangan yang berarti tentang informasi yang berupa angka-angka itu.
Sedangkan statistik adalah kumpulan informasi / keterangan yang berupa angka-angka yang disusun, ditabulasi dan dikelompok-kelompokkan sehingga dapat memberikan informasi yang berarti mengenai suatu masalah atau gejala.

Contoh Makalah Tentang Satistika

2.      Pengertian Populasi
Populasi adalah keseluruhan objek yang akan diletili misalnya :
Seorang peneliti akan mengadakan penelitian tentang mata pelajaran yang paling disenangi oleh siswa SMA 10. maka, populasinya adalah seluruh siswa SMA 10.

3.      a. Pengertian Sampel
Sampel adalah sebagian atau keseluruhan populasi yang dianggap mewakili populasinya.
Contoh :
Beberapa siswa kelas X, kelas XI, atau kelas XII yang dianggap representatif (dapat mewakili populasinya).

  1. Datum
Adalah keterangan yang diperoleh dari hasil pengamatan atau penelitian.
Contoh :
Pelayan toko setiap harinya mencatat hasil rekap penjualan sehingga diperoleh angka-angka Rp. 500.000,00, Rp. 550.000,00, Rp. 700.000,00 dan seterusnya. Hasil rekap pada suatu hari dinyatakan dalam bentuk angka misalnya          Rp. 500.000,00 disebut datum.

c.   Data
Adalah : kumpulan hasil rekap pada periode tertentu misalnya selama satu bulan.
-          Data yang berupa bilangan disebut data kuantitatif.
-          Data yang tidak berupa bilangan disebut data kualitatif, misalnya berupa lambang / sifat.
Data kuantitatif dibedakan menjadi 2 macam yaitu :
-          Data diskrit (cacahan)
Adalah data yang diperoleh dengan mencacahkan atau  menghitungnya.
-          Data kontinu (ukuran)
Adalah data yang diperoleh dengan cara mengukur.
Untuk matematika di SMA, statistika yang dipelajari adalah :
-          Statistika deskriptif
Yaitu bagian dari statistika yang mempelajari cara mengumpulkan, mengolah dan menyajikan data dalam bentuk diagram (kurva).
-          Statistika inferensial (inferential statistics) atau statistika induktif.

4.      Pengumpulan Data
a.       Wawancara
Adalah tanya jawab secara langsung dengan sumber data / orang-orang yang dianggap mampu memberikan data yang diperlukan.
b.      Angkat (Kuesioner)
Adalah teknik pengumpulan data dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan yang disusun dalam suatu daftar pertanyaan. Angket digunakan apabila orang yang akan di mintai keterangan jumlahnya cukup banyak dan tempat tinggalnya tersebar cukup berjauhan.
c.       Pengamatan (Observasi)
Adalah teknik pengumpulan data, dalam hal ii pencari data mengadakan pengamatan baik langsung maupun tidak langsung terhadap objek.
Pengamatan dibedakan menjadi 3 macam :
1.      Pengamatan langsung
Adalah pengamatan yang dilakukan secara langsung terhadap objek penelitian.
2.      Pengamatan tidak langsung
Adalah pengamatan yang dilakukan terhadap objek penelitian menggunakan alat atau perantara, misalnya menggunakan mikroskop.
3.      Pengamatan partisipasif yaitu pengamatan yang dilakukan dengan cara peneliti ikut terlibat dan melibatkan diri dalam situasi yang dilakukan oleh responden / objek penelitian.
5.      Penyajian Data
Macam-macam diagram
a.       Diagram Garis
Diagram garis adalah suatu cara penyajian data statistik menggunakan garis-garis lurus.
Diagram garis untuk menyajikan data yang diperoleh dari hasil pengamatan terhadap suatu objek dari waktu ke waktu secara berurutan.

b.      Diagram Lingkaran
Diagram lingkaran adalah diagram untuk menyajikan data statistik dengan menggunakan daerah lingkaran. Seluruh daerah lingkaran menunjukkan keseluruhan data (100%). Kemudian, daerah lingkaran itu dibagi-bagi menjadi beberapa bagian sehingga masing-masing bagian berbentuk juring lingkaran yang menunjukkan bagian atau persentase data.

c.       Digram Batang
Diagram batang adalah diagram yang digunakan untuk menyajikan data statistik, dengan batang berbentuk persegi panjang.
Cara membuatnya adalah batang-batang itu digambar tegak untuk diagram batang tegak / mendatar dengan lebar sama pada sumbu-sumbu horizontal/ vertikal. 

·         Jenis-jenis diagram batang
1.      Diagram batang bersusun (bertingkat)
Beberapa batang yang disusun secara bertingkat, dari tingkatan yang paling bawah ketingkatan yang paling atas.
2.      Diagram batang komparatif
Diagram batang jenis (diagram batang komparatif). (Komparatif dari kata komparasi yang artinya perbandingan) karena beberapa batang pada kelompok yang sama digambarkan pada suatu kelompok sehingga terlihat jelas.

d.      Digram Batang Daun
e.       Diagram Kotak Garis


Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Contoh Makalah Tentang Satistika"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel